TUGAS MANDIRI
MAIL SERVER BERBASIS LINUX
Disusun Oleh :
KELOMPOK A
La Ode Muhammad Nur Abdurahman : 064001600013
Soefhwan : 065001600002
Steven Sen : 064001600022
FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA
UNIVERSITAS TRISAKTI
2017
Membuat Mail Server Berbasis Linux Postfix
TEORI SINGKAT
Pengertian Mail Server
- Mail server merupakan suatu perangkat lunak yang mendistribusikan file atau informasi sebagai balasan atau respon atas permintaan yang dikirim melalui email. Istilah ini juga sering digunakan untuk menunjukkan bitnet yang menyediakan layanan serupa ftp. Tak hanya itu program ini juga dapat digunakan sebagai aplikasi install email.
- Pengertian Mail Server adalah server yang memungkinkan pengguna (user) untuk dapat mengirim dan menerima surat elektronik atau e-mail satu sama lain dalam stu jaringan atau dengan internet.
Fungsi Mail Server
Mail server berfungsi sebagai pengatur atau penerima dan penyalur respon atas email yang masuk. Tak hanya itu fungsi utama dari program ini adalah sebagai aplikasi yang digunakan untuk menginstal email. Oleh karena itu aplikais ini sangat penting karena akan mengatur jalannya email dan merespon setiap email yang masuk.
Pengertian Web Server
Web Server adalah sebuah perangkat lunak server yang berfungsi menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari klien yang dikenal dengan web browser dan mengirimkan kembali hasilnya dalam bentuk halaman-halaman web yang umumnya berbentuk dokumen HTML. Salah satu server web yang terkenal di linux adalah Apache. Apache merupakan server web antar platform yang dapat berjalan di beberapa platform seperti linux dan windows. Web Server juga merupakan sebuah komputer yang menyediakan layanan untuk internet.
Server disebut juga dengan host. Agar anda dapat memasukkan web yang anda rancang ke dalam internet, maka anda harus memiliki ruangan terlebih dahulu dalam internet, dan ruangan ini disediakan oleh server. Itulah yang disebut Web Server.
TASK SETUP
Adapun yang diperlukan dalam melakukan praktikum ini adalah :
- Laptop dengan OS Linux Debian
- VirtualBox
Langkah kerja :
1. Install virtualBox dan Debian sebagai media konfigurasi mail server.
2. Setelah semua selesai diinstal, masuk ke menu root dengan mengetikkan root, dan masukkan password.
3. Masuk ke file interfaces dengan mengetikkan : nano /etc/network/interfaces.
Lakukan setting seperti pada gambar. 172.25.1.40 kami gunakan sebagai mail server.
4. Lalu selanjutnya merestart networking dengan : service networking restart.
5. “apt-get install squirrelmail postfix courier-pop courier-imap”
6. Konfigurasi postfix pada installasi
7. Konfigurasi postfixs terlebih dahulu
“dpkg-reconfigure postfix”
8. Masukan system mailnya
9. Atur seperti ini![](https://lh3.googleusercontent.com/jAwx4VzoDdyfMjG7PVWUMsFujxD3Umvw3a5KvfdjkhTo0BHBp6bHaM2oyupso_ZCCwkeAwo1dnC1Okp-elTbu85xkFxf-2qA1yDBOPSChUfPr67vRAmbRqT-gCE9FFeT_k0wh-6ASphv-cEVYg)
10. Tambahkan ip network pada gambar dibawah ini
12. Pilih “ipv4”
13. Reload postfixnya dengan cara /etc/init.d/postfix reload
14. Konfigurasi postfix dengan cara ketik “pico /etc/postfixs/main.cf
Lalu tambahkan sckrip pada berikut ini
Home_mailbox = Maildir/
15. Membuat user untuk pengujian mailserver
adduser<spasi>namauser
16. Lakukan restart pada postfix,courier-imap,dan courier-pop. Lalu install squirrelmail
17. Tambahkan instruksi pada baris paling bawah
18. Lakukan restart pada apache2 dan squirrelmail. Lalu ketiikan lynx mail.kuningemas.com Maka akan muncul seperti ini
19. poweroff debiannya
20. Lalu lakukan setting pada network virtualbox
21. Dan juga settingan ipv4 adapter virtualbox nya pada network
22. Run kembali Debian tadi, dan masuk hingga menu root.
23. Test squirrelmail dengan browser
24. Berhasil terbuka. Dan Masuk sebagai user yang sudah dibuat tadi, disini kita masuk dengan user sofwan. Sekaligus lakukan testing pengiriman mail
Terlihat bahwa mail masuk ke user arman
25. Coba kirim ke user steven.
Pesan masuk
Selesai
Tidak ada komentar:
Posting Komentar